Di Hari Raya Qurban Idul Adha 1443 H Dan Ketaqwaan Manusia Kepada Allah SWT

Bedahpakta.com | Muara Enim – Dalam rangka menyambut hari raya idul adha 1443 H (10/7/2022), melaksanakan penyembelihan hewan qurban. Adapun hewan yang disembelih berupa (2) ekor sapi dan (10) ekor kambing.Minggu.(10/07/2022).
Kegiatan penyembelihan hewan qurban di laksanakan di halaman Masjid Raya Desa Sungairotan Kecamatan Sungai rotan Kabupaten Muara Enim yang dimulai setelah Sholat I’dul Adha 1443 H.
“Ketua masjid Juga mengungkapkan Begitulah untaian takbir yang pagi ini membahana di seluruh dunia .Di pagi yang penuh berkah, mohon ampun dan sujud sebagai salah satu pengakuan atas keagungan dan kebesaran Allah SWT . Menuju peningkatan kwalitas iman dan ketaqwaan serta menjauhkan diri dari sifat dengki dan kesombongan
Karena sesungguhnya manusia itu lemah dihadapan Allah SWT. Salah satu yang dibutuhkan adalah teladan sebagai Indikator penilaian perjalanan kehidupan umat manusia.Sebagaimana kisah ketauladanan Nabi Ibrahim dan Siti Hajar atas putranya , Ismail .
Pengorbanan Nabi Ibrahim as dan putranya, tentunya membawa makna bagi kita Untuk berkorban.bagi yang mampu , untuk melaksanakan ibadah kurban.
Sebagai salah satu makna nya adalah kesucian jiwa dan kerendahan hati
Unsur yang harus diperhatikan bahwa yang dilihat Allah SWT , adalah bukan hanya hewan yang dikorbankan tetapi 2 makna yaitu sifat kebinatangan yang harus disembelih sebagaimana yang tersirat dalam makna penyembelihan hewan kurban itu sendiri.Nabi Ibrahim as telah menyampaikan pesan moral dan ketauladanan dalam mencapai tujuan hidup yang sebenarnya dan Menuju keridhaan Allah SWT .
Termasuk makna dan konsep nilai nilai tauhid yang benar . Yang mampu membebaskan diri dari penghambaan kepada materi melainkan hanya menghambakan diri hanya kepada Allah SWT.
Daging hewan qurban ini selanjutnya akan dibagikan ke Masyarakat yang Berhak Menerima Hususnya Di Wilayah Desa Sungairotan Kecamatan Sungai rotan kabupaten muara Enim provinsi Sumatera Selatan.
daging qurban siap dibagikan kepada masyarakat melalui Panitia qurban.
Beserta staf dan yang lainya dalam kesempatan yang baik ini juga mengucapkan selamat Hari Idul Adha 1443 Mohon Maaf Lahir dan Batin.” tutupnya.
Reporter : Alam
Editor : Saidi